11/22/2024

PENJELASAN REVOLUSI INDUSTRI 4.0 MENURUT PARA AHLI

REVOLUSI INDUSTRI 4.0

Topik Revolusi Industri 4.0 adalah informasi terkini dikomunitas pakar IT. Beberapa ahli angkat suara , mengaku bahwa revolusi industri 4.0 reinkarnasi bentuk kolaborasi antara prosesi otomatisasi robot ke lingkungan nyata.
benarkah pernyataan itu ?

Coba lihat pebisnis masa sekarang semuanya ingin kemudahan bekerja tanpa repot menambah biaya.

Mereka berpikir jauh, apabila terpenuhi tuntutannya pendapatannya dapat bertambah tersebab ongkos produksinya rendah. 
 
Pengertian dan dampak revolusi industri 4.0

Dalam berbagai literasi ilmiah, banyak sekali komentar para teknoter menyangkut revolusi industri 4.0. Menukil sumber Wikipedia, tulisan Merkel Angela the chancellor and her world, diberi arti spesifik transformasi komprehensif seluruh bagian produksi melalui penggabungan jaringan internet ke industri tradisional.

Baca juga Kupas tuntas kecerdasan buatan (artificial intelligence)

Pandangan begini, mengarah kesimpulan umum sebagai kegiatan campur tangan perangkat pintar mulai permulaan membuat hingga berakhir menjualnya.

Berbicara soal dampaknya, sepintas jika memperhatikan daerah tinggal sekitar terutama wilayah perkotaan. Jujur akan temukan mayoritas masyarakat mengandalkan smartphone buat memenuhi kebutuhannya.

Merunut investigasi saudara hamdan berasal universitas Serang Raya (jurnal nusamba vol 3, 2018), berjudul pengaruh revolusi industri pada kewirausahaan demi kemandirian, terungkap keberadaan revolusi industri 4.0 sudah merubah taraf kehidupan sosial maupun kesejahteraan civil society.

Lebih lanjut, dituturkannya transportasi konvensional berbasis frekuensi daring, semisal go ojek. Ternyata kontribusinya ke product domestic regional bruto nasional sebesar 8.2 triliun.

Sejak kehadirannya 2010 lalu, tercatat sampai 2022 ada kisaran 2 jutaan pengemudinya.

Namun ketika menelusuri unduhan playstore google, nampaknya 5 juta pengguna tertarik menginstall aplikasi gojek .

Muhamad yorga membeberkan fakta aneh kala ikut program Doktoral London School of Economic, sampelnya 1000 pengemudi driver ojol 5 titik lokasi (tangerang, bogor, depok, Jakarta, bekasi), katanya 66 % berkeinginan statusnya pegawai kantoran.

Terlepas hasil penelitian tersebut, patut diakui aneka rupa kreasi revolusi industri ramai beredar di rakyat Indonesia. 

Asal muasal revolusi industri 4.0

Mengutip situs detik.com, awal pertama kali digunakannya label revolusi industri 4.0 yaitu waktu berlangsungnya event pameran industri kota hannover jerman 2011 silam.

Saat moment itulah Professor Klaus Scwab mempublish ke khalayak sebutan revolusi industri. Beliau merupakan warga negara negeri kelahiran tokoh fuhrer hitler, sekaligus pendiri forum ekonomi dunia di tahun 1971. Selanjutnya 1998 ia mendirikan sebuah yayasan berfokus social entreprenuer. 
 
Ancaman atau Peluang

Bergeraknya sektor usaha oleh geliat revolusi industri 4.0, tidak terbantahkan nian drastis menurunkan jumlah angka permintaan ketenagakerjaan.

Musababnya, segenap pekerjaan memakai kekuatan manusia hanya sedikit saja digunakan kemudian beralih ke teknologi tinggi.

Pengalaman mimin pribadi sewaktu mengunjungi pabrik semen conch, siklus hulu ke hilir dikerjakan 4 orang diruang control.

Menariknya, sejatinya revolusi industri 4.0 mengambil kesempatan besar menghemat total sumberdaya dipakai. Wah berita bagus, walau berpotensi menelan pengeluaran begitu mahal mempersiapkan piranti pengolahan otomatis.

Bila di cermati bidang jual beli, jaman now wirausaha muda cenderung memilih memanfaatkan jagat maya menjual produknya. Terbukti hadirnya ribuan member mau antri bernaung marketplace tokopedia, bukalapak, shopee, tanihub.

Pendidikan siswa, tak luput terimbas positif karena proses pembelajaran bukan lagi bertatap muka. Pihak sekolah periode virus corona merebak 2020, memerintahkan gurunya mengajar muridnya cuma lewat padlet, flipgrid.

Divisi perhubungan darat pun turut bergairah hebat, software gojeknya laris manis. Kejadian sama kategori pendanaan via startup fintech ( kitabisa). Bahkan peternak ikan memberi pakan hewan peliharaannya boleh otomat menumpang akun commerce e-fishery.

Dari beragam contoh tadi, menjadi bukti terjadinya penetrasi revolusi industri 4.0 ke semua kebutuhan insan penghuni bumi sehingga disini ditemukan tantangan baru tersendiri seperti :
  1. Pemasaran online bisa meningkat
  2. Tawaran bimbingan teknis melatih tenaga kerja spesialisasi tertentu melonjak
  3. Munculnya provider menyediakan hosting daya simpan data unlimited
  4. Penyedia jasa network 5G
  5. Berkembangnya kecerdasan buatan (artificial intelligence)
  6. Di sisi berbeda, mengancam juga sejumlah bahaya serius yakni
  7. Tentang keamanan server database
  8. Pengangguran melambung tajam
  9. Urusan stabilitas serta kecepatan system
Jadi, wajib hukumnya dipersiapkan jawaban mandiri mengatasi akibat negatif revolusi industri 4.0.

Persiapan menjemput revolusi industri

Sejalan kencangnya angin perubahan revolusi industri 4.0 bertiup, antum memerlukan bekal cukup guna menghadapinya.

Spesial seseorang berkarakter pekerja, saya rekomendasikan anda hendaklah punya keunggulan khusus, ini langkah antisipasi menggantikan suatu operasi yang susah dilakukan mesin. Contohnya, kreativitas untuk memecahkan masalah, rancang bangun, publik speaking, keterampilan negosiasi.

Intinya di sini kita harus mengasah kemampuan soft skill agar posisinya kudu bersaing sama produk revolusi industri.

Berlainan bagi seorang pelaku dagang, perlu menyegarkan keahlian cara pakai fitur penjualan. misalnya menggunakan layanan iklan ads.

Baca juga 3 aplikasi daring (webinar) untuk rapat dan belajar siswa

Tidak ada komentar: