-->

Senin, Agustus 31, 2015

WALIKOTA MERASA MALU

Di awal  terpilihnya Ir. Tatong Bara dan Drs. Djainudin Damopolii untuk memimpin  Kotamobagu 5 tahun ke depan, mereka disambut dengan euphoria gegap gempita. Optimisme kecut  di masa walikota sebelumnya yang hampir meredup, secara alami menyeruak lagi ke permukaan.  Harapan baru pun terbentang di depan mata sejalan dilantiknya    Ir Tatong Bara dan Drs Djainudin Damopolii September 2013 lalu.
Bagikan artikel ini

Jumat, Agustus 28, 2015

KRITIK PEDAS MEDIA MASSA

"KRITIK  MEDIA MASSA"
Pasca pendaftaran para kontestan yang akan berlaga di perhelatan akbar pemilukada serentak 9 Desember nanti, sejumlah media massa lokal baik itu media cetak maupun media berbasis digital pun ketiban rejeki orderan banner yang bisa dikatakan lumayan.   

Kian dekatnya pelaksanaan pemilukada ini,  membuat para kontestan dan barisan tim suksesnya asyik masyuk meracik, meramu takaran skenario pemenangan bagi jagoan yang diusungnya
Bagikan artikel ini

Minggu, Agustus 23, 2015

ALASAN KEGADUHAN, IRASONAL

Pikiranku Rabu 12/8 Presiden Jokowi pun akhirnya melakukan penggantian dan penggeseran empat menteri kabinet kerja dan setingkat menteri. 
Setelah hampir setahun desakan untuk melakukan reshuffle kabinet kerja yang dipimpinnya terus diwacanakan, akhirnya siang itu harapan publik terjawab sudah lewat prosesi pelantikan Presiden Jokowi.
Bagikan artikel ini

Jumat, Agustus 14, 2015

MENGGUGAT GANTI RUGI TANAH

"ganti rugi tanah"
Grasak-grusuk  perseteruan ganti rugi tanah di wilayah ruas jalan Kotobangon – Moyag tampaknya belum mereda. Musababnya, dipicu dari pekerjaan  pelebaran ruas jalan Sutoyo – Sugiyono dengan bentangan yang terbilang fantastik 21  meter, ini mengakibatkan sebagian  besar tanah pekarangan penduduk menjadi hilang, termasuk pula  pagar tembok, tempat usaha bahkan rumah tinggal mereka sekalipun. Ruas jalan Sutoyo – Sugiyono  merupakan jalan trans Sulawesi yang menghubungkan antara Kota Kotamobagu – Kab. Bolaang Mongondow Timur maka dipastikan berstatus jalan nasional. Ini berarti  pekerjaan pelebaran jalan dimaksud sepenuhnya di bawah kewenangan Balai Besar Pekerjaan Jalan Nasional Wilayah X1 Manado.

Bagikan artikel ini

Selasa, Agustus 11, 2015

KORUPSI ITU HALAL


korupsi
"Mari kita selamatkan uang rakyat untuk kembali ke rakyat", begitu sepenggal kalimat yang terlontar saat Presiden Jokowi  membuka Musrembang RPJMN 2015 (Selasa,26/5/2015) di Kementerian PPN/Bappenas.    Itikad baik Presiden Jokowi  itu patut diapresiasi sebagai sebuah langkah positif yang tak bisa dianggap main-main  dalam melawan korupsi.

Bagikan artikel ini

Selasa, Agustus 04, 2015

KASIH UANG HABIS PERKARA

"KUHP" Bertransaksi menggunakan Kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) tak disyak telah menjadi pilihan sebagian besar masyarakat Indonesia. Hampir semua jenis transaksi nasabah dapat dilayani dalam kartu kecil seukuran kartu tanda penduduk ini. Mulai dari urusan makan-makan, berbelanja, jalan-jalan. membayar tagihan dan sebagainya. 
Bagikan artikel ini