-->

Jumat, Mei 27, 2011

TIPS MENINGKATKAN TRAFFIC BLOG BIAR RAMAI PENGUNJUNG MODEL SPIDERMAN


MENINGKATKAN  TRAFIC BLOGSetiap blogger profesional  selalu sangat berharap akan mendapat uang gratis dari situs miliknya. Namun kabar buruknya hal itu tidak gampang, selain harus punya posting artikel yang berkualitas, juga memiliki traffic blog yang lumayan tinggi biar ramai pengunjung. Untuk mewujudkan mimpi besar khusus yang disebutkan terakhir tadi,  maka titik perhatiannya ditujukan bagaimana meningkatkan traffic blog   namun    tidak menggunakan cara-cara yang dilarang oleh google.

Cara paling gampang adalah dengan meniru cara kerja spiderman. Saya yakin sudah banyak para blogger yang menonton film spiderman ini. Tapi bukan soal film itu yang akan kita ulas disini, melainkan apa yang sering dikerjakan spiderman dengan menebar jaringnya ketika sedang asyik bekerja.

Cara Kerja Spiderman
 
Streotipe spiderman sebetulnya merujuk pada pola kerja laba-laba yang kemudian diangkat ceritanya ke layar lebar. Laba-laba itu sendiri seekor mahluk yang  terbilang kecil, mungil imut-imut, lucu. Nah, konon katanya laba-laba  yang dapat membangun jaringnya sepanjang 25 meter di namakan Spider Bark  dengan ukuran tubuhnya kurang lebih  hampir 3-4 cm. Sepertinya tidak mungkin hewan kecil mampu membangun jaringnya yang begitu besar. 

Pertanyaannya kenapa laba-laba suka membangun jaringnya dan bahkan ukurannya bisa mencapai 25 meter ? Hari ini jaringnya tanpa sengaja telah anda anda rusak, tetapi anehnya keesokan pagi saat kita terbangun, jaring itupun sudah ada lagi. 

Jawaban atas pertanyaan ini mereka  hanya ingin dapat makanan. Dengan menebar jaringnya sebesar mungkin di harapkan banyak  mangsa yang bisa masuk perangkapnya.

Ini cara kerja pintar, sehingga tidak mengherankan semakin besar jaringan yang dibangun maka kemungkinan mendapat mangsa dalam porsi besar akan semakin terbuka lebar. 

Kalau seekor laba-laba mampu dan tahu cara kerja cerdas seolah mahluk ini punya akal untuk berpikir,  kenapa kita manusia tidak belajar dari seekor laba-laba. Hari ini kita kerja keras membangun jaringan kita namun suatu saat nanti kita tinggal menunggu mangsa yang masuk dalam jaringan yang kita bangun bukan ??? 

Blog Ramai Pengunjung

Begitupun bagi para blogger pemula, kunci biar blognya ramai pengunjung adalah dengan membangun jaringan. Maksudnya disini, blog yang anda miliki memiliki hubungan antar blog lainnya, dengan catatan blog itu memiliki niche yang hampir mirip.

Apa tujuannya ?

Tujuannya cuma satu, agar traffic blog anda bisa meroket tajam sehingga benar-benar ramai pengunjung.

Ada rupa-rupa cara yang boleh digunakan untuk membangun jaringan, antar blog, silahkan di pilih:

1. Bertukar link
Bertukar link antar blog mudah saja, siapkan dulu anchor teks yang akan anda tukarkan dengan blog lain. Anchor teks merupakan bagian penting dari SEO yang sangat menentukan rangking  sebuah situs di mesin pencari. Soal bagaimana membuat anchor teks itu sudah banyak di bahas beberapa situs, anda bisa selidiki sendiri hal itu 

Baca juga
SEO VS Page Rank
 
Lanjut, saya asumsikan anda sudah membuat anchor teks itu, langkah berikutnya berkunjung pada blog atau situs lain nichenya mirip dengan yang anda miliki. 

Cari menu tukar link atau exchange link  dan ikuti petunjuk yang sudah disertakan dalam menu itu. 

Semakin banyak anda lakukan pertukaran link ini akan semakin bagus karena  akan mendongrak reputasi atau rangking blog anda.

Namun sayangnya, pertukaran link ini juga menjadi biang kerok munculnya broken links. Pasalnya, siapa tahu pemilik blog itu tidak serius mengelolah blog miliknya seperti jarang update artikel, maka sangat berpotensi sekali terjadi broken links. Akibatnya, rangking blog kita ikut-ikutan terpengaruh, melorot peringkatnya di mesin pencari.

Baca juga
Sumber, dampak dan cara menghapus broken links blog secara cepat

Jadi perhatikan betul-betul blog yang menjadi target pertukaran link itu, apakah pemiliknya serius atau tidak. 

2. Berkomentar di blog lain
Cara kedua  membangun jaringan antar blog adalah dengan berkomentar pada blog atau situs lain. Cara ini sudah umum dilakukan, tapi banyak yang tidak mengerti betul manfaat dari berkomentar pada blog   atau situs orang lain.

Tujuan kita berkomentar  adalah untuk mendapatkan backlink dari pemilik blog itu. Berkomentar jangan sembarangan, ada tata caranya biar komentar kita akan disetujui ditampilkan pemilik blog atau situs itu.

Tahapan berkomentar
  1. Cari artikel anda yang mana yang akan diberikan backlink dari situs lain. Copy paste url  yang ada dibagian atas browser.
  2. Kunjungi blog yang memiliki artikel yang hampir mirip dengan yang kita ulas.
  3.  Lihat di bagian akhir, apakah form komentarnya ada atau tidak,
  4. Kalau ada.tulis apa komentar anda tentang isi artikel itu. Jangan lupa isi nama anda, alamat emailnya serta copy paste url  yang sudah anda ambil tadi di point nomor satu.
Berkomentarlah di banyak blog atau situs maka itu berarti  anda sedang menebar jaring. Blogger yang sukses tidak bedanya dengan seorang spiderman, yang memiliki jaringan yang sangat luas, besar dan begitu kokoh. 
Lakukan hal ini secara terus menerus dan bersiaplah untuk menerima imbal hasil atas kerja keras kita,traffic blog akan meningkat sehingga akan ramai pengunjung  yang datang.

Baca juga
Bagikan artikel ini